Laman

Sabtu, 09 April 2011

Ekskul Kita


Di “Ekskul Kita” kali ini, crew jurnalis akan membahas tentang salah satu ekskul di SMA 26 yang lumayan banyak peminatnya. Ekskul ini berhubungan dengan kebersihan lhoo.. Ekskul apa coba? Yap! Ekskul Pecinta Lingkungan atau sering disingkat menjadi PL. Ekskul yang dibina oleh Ibu Wiwi ini baru beberapa bulan berdiri lhooo.. Sebelumnya, Ekskul Pecinta Lingkungan ini bernama Ekskul Pecinta Alam. Namun sempat vakum beberapa lama dan sekarang dilakukanlah pergantian nama untuk membuat terobosan baru dan membuat ekskul ini eksis lagi, yang sekarang dikenal dengan Pecinta Lingkungan. Lumayan banyak yang berminat pada ekskul ini lhoo.. Coba hitung, anggotanya saja kurang lebih berjumlah 53 orang. Bukan jumlah yang sedikit kan?
Terus apa aja sih kegiatan ekskul ini? Mau tau? Dan ternyata, setelah diselidiki dan sedikit berbincang-bincang dengan anak PL, kegiatan mereka adalah membahas tentang lingkungan, “membereskan” lingkungan 26 dari segala sampah, mendaur ulang sampah, dan masih banyak lagi. Hmmmm.. Patut untuk ditiru! Semoga aja kegiatan anak PL menular pada readers yaaa..
Berhubung umurnya yang masih seumur jagung, maka PL belum aktif mengikuti lomba-lomba. Tapi beberapa pekan yang lalu, PL mengadakan kegiatan yang cukup menarik lho. Mereka mengadakan Lomba Kebersihan Antar Kelas. Kegiatan yang melibatkan seluruh siswa/i 26 ini berjalan selama 2 minggu. Selama 2 minggu itu, siswa/i 26 membersihkan kelas yang terakhir mereka tempati. Dan selama 2 minggu, setiap sore, Bu Wiwi sebagai pembina berkeliling kelas untuk memberi nilai. Kegiatan ini terbilang cukup sukses. Sukses membiasakan para siswa untuk menjaga kebersihan dan sukses meringankan tugas petugas kebersihan sekolah kita. “Kegiatan ini bertujuan agar murid-murid lebih memperhatikan kebersihan, khususnya kebersihan kelas. Walaupun kita sistemnya moving class, tapi tidak menjadi halangan untuk tetap menjaga kebersihan kelas.”, itu komentar Indri Santika, sang ketua PL.
Tak hanya sampai di situ, denger-denger sih katanya ekskul PL bakal membuat kegiatan lagi semacam itu. Apa ya? Kapan ya? Katanya masih rahasia, tunggu aja, oke? Naaah, sekian dulu sekilas info tentang ekskul PL ini. Semoga ekskul PL semakin eksis dan peminatnya semakin banyak agar siswa-siswi SMAN 26 sadar akan kebersihan lingkungan. Setelah baca rubrik ini, adakah diantara kalian yang tertarik ikut PL? Ada? Caranya? Don’t worry.. Just join us every Wednesday, guys!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar